kutu

16 Februari 2017           By : MINGCU           Tags: springtail, isopod


Kutu adalah berbagai artropoda berukuran kecil hingga sangat kecil. Jika melihat sesuatu yang kecil, berukuran 1mm atau kurang, berbentuk bulat dan jalan-jalan di kandang, substrate atau lebih parah lagi di tarantula anda, maka itu adalah kutu. Warna kutu bermacam-macam tergantung jenisnya. Bentuk kutu berbeda dengan springtail dan isopoda. Springtail berbentuk lonjong dan dapat lompat. Isopoda berbentuk lonjong dan lebih gendut daripada springtail, tidak dapat lompat dan memiliki banyak kaki.
 
Di bawah ini adalah foto perbedaan antara kutu, isopoda, pill isopoda dan springtail agar keeper tidak salah paham:
 
grain mites / kutu yang biasanya ada di kandang tarantula, berbentuk bulat, jalan-jalan, biasanya warna putih, krem atau coklat. Ukuran 1mm kurang.
 
 
isopoda jenis trichorhina tomentosa, berkaki banyak, berbuku-buku dan berwarna putih, ukuran 1-3 mm
 
 
 Pill Bug Isopoda berkaki banyak, berbuku buku dan dapat menggulung, ukuran 3mm - 10 mm.
 
springtail berbentuk lonjong, berkaki 3 pasang dan berantena, dan dapat melompat. Ukuran 1mm +-. (mohon maaf foto tidak jelas, karena sulit sekali difoto)
 
 
Kutu sebagian besar memakan sisa makanan, bangkai, dll. Ada juga kutu yang memakan kutu lainnya misalkan hypoaspis miles, kutu ini berguna untuk membasmi kutu lain, namun jarang sekali ditemukan. Ada juga kutu yang merupakan parasit dan dapat membahayakan tarantula yang kita pelihara. Untuk mengidentifikasi kutu biasanya membutuhkan mikroskop dan seorang yang ahli di bidangnya. Daripada mengambil resiko, lebih baik asumsikan saja kutu yang ada di dalam kandang itu adalah kutu yang jahat. 
 
Cara menangani kutu 1:
 
Cocol kuas kecil bulet lancip pake vaselin netral tanpa kimia lain. Cocol kutu satu2 ke kuas bervaselin. taruh kutu yang di dapat ke tissue. Ulangi sampai semuanya bersih. Hati hati tarantulanya kabur. Akalin dengan menaruh tarantulanya di suatu cup / gelas, tutup plastik, lubangi plastik agar kuas kecil dapat masuk tapi tarantula tidak dapat keluar. Tarantula berukuran sling lebih bersih dibersihkan dengan cara ini ketimbang tarantula adult karena tempat persembunyian kutu di badan tarantula lebih sedikit.
 
Cara menangani kutu 2:
sediakan timun di dalam kandang, kutu akan menghampiri timun tersebut, dalam beberapa jam ganti timunnya. namun jika telat angkat, kelembapan dan sumber makanan timun tersebut dapat mengakibatkan kutu berlipat ganda dari sebelumnya. Cara ini tidak efektif membunuh kutu seluruhnya karena kutu dan telur kutu masih ada di substrate dan mungkin di badan tarantulanya juga. Tidak semuanya tertarik dengan timun umpan ini.
 
Cara mencegah kutu:
  1. masukan isopoda ke dalam kandang yang banyak untuk tarantula yang memerlukan kelembapan tinggi. Harus sebelum kutu berkembang biak. Agar mengalahkan persaingan makanan sehingga kutu tidak kebagian makanan, karena isopoda memakan makanan kutu (sisa bangkai, jamur, dll). Dan jumlah isopoda harus banyak, agar tidak mengalami kekalahan oleh kutu. Catatan, isopoda yang aman digunakan di dalam kandang tarantula adalah dari jenis dwarf isopoda, trichorhina tomentosa. Isopoda ini dapat bertahan jika lembab. pasukan Isopoda tomentosa ini juga akan mengurangi pekerjaan Anda dalam mengangkati sisa makanan.
  2. Untuk tarantula yang beriklim kering, ventilasi boleh diperbesar (gunakan kawat agar tarantula tidak kabur), agar kelembapan tidak terlalu tinggi, sehingga mematikan kutu kutu. Namun hati hati, agar tarantula Anda tidak mengalami dehidrasi, sediakan water dish di dalam kandang untuk tarantula berukuran 3 cm ke atas. Jika Anda masih ingin menggunakan isopoda di dalam kandang, maka substrate yang digunakan harus tebal agar masih dapat menyediakan kelembapan yang dibutuhkan isopoda untuk hidup dan sesekali spray di substrate tapi jangan terlalu banyak, lalu biarkan kering dan spray lagi. Jika Anda tidak mau menggunakan isopoda, sisa makanan harus diangkat dalam waktu 1 x 24 jam, dimakan atau pun tidak dimakan.

Artikel Terkait


Produk Terkait

WhatsApp Nona The Ming Cu